Asus Meluncurkan Smartphone Gaming Dengan Ram 12 GB

Asus Meluncurkan Smartphone Gaming Dengan Ram 12 GB

Akhirnya Asus memperkenalkan juga generasi kedua dari model ROG Phone. Sesuai dengan dugaan yang sebelumnya, smartphone gaming ini akan dihadirkan dengan spefikasi kelas tinggi yang akan menghasilkan performa yang super cepat.

Walaupun demikian, Asus juga akan mendesain Asus ROG Phone II tetap nyaman untuk dipakai oleh para pengguna Android seperti biasanya. Karena itu ada dua tampilan antarmuka, yakni tampilan khas dari Zenfone 6 dan ROG UI yang fokus dengan gim.

Smartphone ini mempunyai layar AMOLED 6,59 inci dengan refresh rate yang mencapat 120Hz. Asus juga memasang sensor layar sentuh dan smartphone ini mempunyai latency yang sangat rendah.

Asus ROG Phone II dilengkapi dengan chipset Snapdragon 855 Plus yang telah di overclock sehingga lebih meningkatkan performanya sampaoi 15 persen. Inti dari CPU perangkat ini juga telah di overclock dan sangat menjanjikan untuk peningkatannya sampai 4 persen.

Sebagai penunjang untuk performanya, Asus juga menyertakan baterai yang berkapasitas 6.000mAh. Tak lupa juga Asus menyematkan beberapa fitur, yakni fast charging yang mempunyai daya 30W.

Untuk sektor kameranya, smartphone yang satu ini mempunyai spesifikasi yang serupa dengan Zenfone 6. Jadi, untuk lensa utama smartphone ini mempunyai resolusi sebesar 48MP dengan lensa model ultra-wide yang beresolusi 13MP.

Meskipun begitu, Asus tak menggunakan mekanisme flip-up untuk smartphone yang satu ini. Kebutuhan untuk selfienya diserahkan pada lensa depannya yang beresolusi 24MP.

Asus juga membekali smartphone ini dengan RAM sebesar 12GB dan memori internal yang mencapai 512GB. Sama juga seperti pendahulunya, ada beberapa aksesoris yang juga disediakan mulai dari Aero Case, Aero Active Cooler sampai Mobile Dekstop Dock.

Sayangnya sampai sekarang Asus masih belum merilis gambar resminya dari Asus ROG Phone II. Perusahaan yang berasal dari Taiwan itu juga masih belum mengungkapkan lebih detailnya tentang harga dari smartphone yang sangat anyar ini.

Rencananya, harga Asus ROG Phone II akan diungkapkan lewat event yang akan digelar oleh Asus bersama dengan Tencent.

Walaupun masih belum ada harga yang resmi, beberapa bocoran pun menyebutkan bahwa perangkat ini akan dibanderol kurang lebih sama dengan harga pendahulunya.